TerasMalioboroNews–Sebanyak 26 grup kesenian Hadroh se-Kabupaten Sleman siap bertarung di Festival Hadroh Sleman baru, di Jogja City Mall, Sabtu pagi (2/11/2024) mendatang.
Festival Hadrah yang diselenggarakan organ relawan pasangan Calon Bupati/ Wakil Bupati Sleman nomor urut 2, Harda Kiswaya – Danang Maharsa, Gerakan Nahdliyyin Muda Sleman (Genah Muslem) tersebut bakal memperebutkan hadiah belasan juta rupiah.
“Animo para pegiat kesenian hadrah di Sleman sangat besar. Kami selaku panitia mohon maaf yang sebesar-besarnya, karena keterbatasan, tidak bisa menerima seluruh pendaftar,” kata ketua panitia, Mufti Al Lutfi, Jumat (1/11/2024).
Pria yang biasa disapa Gus Lutfi, menyatakan, kegiatan tersebut dimaksudkan untuk memberi ruang bagi grup-grup kesenian hadrah yang ada di Sleman untuk tampil dan mengadu kreasi.
“Kesenian hadrah mulai bergeliat di Sleman. Kami berharap, festival kali ini bisa memantik kegiatan-kegiatan serupa di Sleman mendatang,” tambahnya.
Menariknya, lomba tersebut juga menyediakan hadiah menarik bagi penonton yang hadir.
“Selain untuk peserta, kami juga menyiapkan apresiasi khusus bagi penonton yang paling semarak,” tandasnya.
Terpisah, Calon Bupati Sleman nomor urut 2, sekaligus Pembina Genah Muslem Harda Kiswaya menyakatakan komitmennya, menjadikan festival kesenian hadrah sebagai agenda rutin di Sleman.
“Kesenian hadrah merupakan tontonan yang juga mengandung tuntunan. Untuk itu, saya dan Mas Danang (Maharsa) bila mendapat amanah memimpin Sleman, akan menjadikan festival hadroh sebagai agenda rutin kabupaten,” tutur mantan Sekda Sleman ini. (***)
Komentar