Gatotkaca Menjadi Sosok Sentral Dalam Wayang Jogja Night Carnival 2024

Teras Malioboro News — Perhelatan  Wayang Jogja  Night Carnival (WJNC)   akan kembali digelar pada 7 Oktober mendatang sebagai puncak peringatan HUT ke-268 Kota Yogyakarta. Pada episode ke-9 ini WJNC  mengusung tema Gatotkaca Wirajaya.

Tim Kreatif WJNC #9 Raden Mas Kristiadi menyatakan, tema Gatotkaca Wirajaya merupakan wujud dari sosok kepahlawanan tokoh wayang Gatotkaca untuk membela kebenaran dan keadilan. Nantinya akan digambarkan bagaimana kisah Gatotkaca mulai lahir hingga kematiannya di perang Baratayudha.

“WJNC yang rutin dilaksanakan setiap tahun juga memiliki dampak positif bagi Masyarakat, khususnya dalam proses pengembangan kreativitas seniman dan pelaku budaya di 14 Kemantren Kota Yogya. Selama sembilan tahun ini WJNC sudah berproses dan ke depan dampaknya harus lebih luas,” terangnya.

Sementara itu,  Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta Muhammad Zandaru Budi menjelaskan,  WJNC pertama kali digelar pada tahun 2016, dan sejak tahun 2021 masuk ke dalam daftar TOP 101 Karisma Event Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

Baca Juga : Pagelaran Candramawa Asterope Tampil Memukau

“Di tahun 2024 WJNC kali ini sangat istimewa karena berhasil masuk ke dalam daftar TOP 10 Karisma Event Nusantara Kemenparekraf. Tentu ini menjadi prestasi dan kebanggaan kita bersama, di mana gelaran WJNC menjadi satu daya tarik yang dapat semakin meningkatkan geliat pariwisata dan ekonomi kreatif di Kota Yogya,” jelasnya.

WJNC pada dasarnya merupakan pesta rakyat yang karakter utamanya adalah street art, sehingga keterlibatan dan partisipasi masyarakat menjadi sangat penting di dalamnya. Begitu juga dengan kehadiran para wisatawan baik domestik maupun mancanegara, untuk dapat bisa merasakan secara langsung kemeriahan WJNC. (*/)

Komentar