Gerai Wingstop Hadir di JCM, Hadirkan 9 Menu Istimewa Penuh Rasa 

Headline1, Kuliner3476 Dilihat

Teras Malioboro News –  Wingstop Indonesia yang merupakan lini F&B dari MahaDasha Group dan dikenal dengan sajian Ayam Goreng Penuh Rasa,  Senin (30/12/2024) resmi membuka gerai pertamanya di Yogyakarta di Jogja City Mall .

Berbeda dengan gerai kuliner lain, Wing Stop  hadir membawa nuansa segar dan modern, siap memanjakan masyarakat lokal serta wisatawan dengan kelezatan menu yang beragam, khususnya bagi pecinta ayam goreng yang mencari sensasi rasa unik.

General Manager Wingstop Indonesia, Gustain Syakie menyatakan, ekspansi ke Yogyakarta merupakan langkah strategis untuk menjawab kebutuhan masyarakat akan tempat bersantap yang nyaman dan menghadirkan pengalaman yang luar biasa.

“Kami melihat Yogyakarta sebagai pasar yang potensial dan dinamis. Selain itu, dengan pembukaan gerai ini, kami berharap dapat turut berkontribusi menciptakan peluang kerja baru yang mendukung perekonomian daerah”  ujar Syakie dalam sambutannya.

Baca Juga : Toko Watson Hadir di JCM. Tawarkan Diskon 50 Persen dan Cek Kesehatan Gratis

General Manager Wingstop Indonesia, Gustain Syakie didampingi Wakil Direktur Garuda Mitra Sejati Bunardi melakukan pemotongan tumpeng perdana sebagai awal pembukaan Gerai Wingstop di Jogja City Mall, Senin (30/12/2024)

Syakie menambahkan,  kali ini Wingstop menghadirkan 9 pilihan rasa unik yang dapat dinikmati dalam potongan paha, dada, atau sayap ayam. Semua hidangan Wingstop disajikan secara fresh made to order, sehingga pelanggan juga dapat merasakan kualitas dan kelezatan ayam goreng yang istimewa.

Adapun 9 pilihan rasa yang menjadi favorit pelanggan terbagi menjadi tiga kategori: Rasa Manis ( Hickory Smoked BBQ, Teriyaki, Asian Spice ), Rasa Gurih (Garlic Parmesan, Louisiana Rub, Lemon Pepper ) dan Rasa Pedas ( Red Hot Cajun, Mango Habanero, Atomic Blast )

Kemudian, dalam rangka memeriahkan pembukaan gerai baru, Wingstop menawarkan promo spesial yang wajib dicoba oleh para pecinta ayam goreng di Yogyakarta hingga 31 Januari 2025. Dengan harga yang sangat  ramah di kantong, pelanggan bisa menikmati 10 potong ayam lezat (5 Crunchy Wings dan 5 Boneless) plus membawa pulang lunch box stylish dan eksklusif. Tidak hanya itu, setiap pembelian paket ini juga dilengkapi dengan voucher diskon 50% untuk pembelian Wingstop Chicken Flavor Box II di kunjungan berikutnya.

Namun, pada pembukaan kali ini Wingstop juga memberikan penawaran spesial berupa paket 10 potong ayam (5 Crunchy Wings dan 5 Boneless) melalui aplikasi Wingstop Indonesia di Android atau layanan delivery seperti GrabFood, GoFood, dan ShopeeFood.  (*/)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *