Luna Maya Bermain Total di Film Suzzanna : Malam Jumat Kliwon

Teras Malioboro News — Soraya Intercine Films bersama dengan Hitmaker Studios akhirnya baru saja merilis trailer lengkap dari film Suzzanna: Malam Jumat Kliwon, yang tentunya sudah begitu dinantikan kehadirannya oleh para fans Suzzanna.

Film yang sempat tertunda karena  pandemi ini  memiliki setting di tahun 1986 dan Luna Maya yang kembali berperan sebagai Suzzanna, tampil sedikit berbeda  dibandingkan ” Bernapas Dalam Kubur (2018).

Habis Nonton Film on Twitter: "Trus dari segi artistik juga beda. Film Malam Jumat Kliwon yg rilis tahun 1986 memilih pakai gaya modern, sedangkan film Suzzanna Malam Jumat Kliwon (2023) memilih bergaya
Sumber: Twitter

Baca Juga :  Anak Titipan Setan, Debut Perdana Gisella Di Film Horror

Disebutkan oleh Sunil Soraya selaku produser film,  kali ini Suzzanna akan berusia lebih muda dan memiliki wajah yang lebih “baby face”.

Hampir semua adegan dilakukan menggunakan efek praktikal sehingga  Luna diharuskan melakukan berbagai adegan menantang, seperti adegan terbalik sambil tertawa dan menakuti korbannya.

Jika sebelumnya Luna dipasangkan dengan Herjunot Ali, kali ini Luna  beradu akting dengan aktor muda yang namanya tengah naik daun, Achmad Megantara dan  aktris legendaris Sally Marcelina. (*) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar