Thomas Dananjaya Nahkoda Baru Hotel Innside by Melia Yogyakarta.

Ragam Nusantara590 Dilihat

Teras Malioboro News —    Jajaran managemen Innside by Melia Hotel Yogyakarta memperkenalkan pimpinan barunya. Orang tersebut adalah Thomas Dananjaya yang dipercaya sebagai General Manager  menggantikan Frieth Siaahan. Pengenalan General Manager baru  Hotel Innside Yogyakarta ini dilakukan dalam  sebuah  kegiatan Travel Agent dan Media Gathering yang berlangsung  di Sky Deck Rooftop Pool & Bar , Kamis (16/11/2023)  lalu.

Thomas Dananjaya bukan orang baru dibidang perhotelan. Pengalamannya menahkodai hotel berbintang sudahdilakukan selama 27  tahun.  Terakhir Dananjaya tercatat memimpin hotel  Golden Tulip Pontianak.

Meski berlangsung sederhana, acara penyambutan  General Manager baru ini berlangsung sangat hangat.  Selain dapat bersilaturahmi dengan jajaran management Innside Hotel, tamu undangan juga diberikan kesempatan menikmati dengan hidangan lezat yang merupakan spesialisasi dari dapur hotel, sehingga  acara ini menciptakan kesempatan bagi para mitra undangan untuk saling berinteraksi, bertukar ide, dan membentuk jaringan yang lebih erat.

Baca Juga : Nginep di Hotel Innside , Gratis Liburan  ke Kuala Lumpur & Bali. Mau ?

Pada kesempatan tersebut, Dananjaya menyampaikan bahwa para travel agent dan media massa merupakan mitra yang sangat luar biasa.
“ Kami mengucapkan terima kasih yang mendalam atas peran para travel agent dan media massa yang telah menjadi mitra setia dalam mendukung kesuksesan hotel selama ini. “ ujar Dananjaya, dalam sambutannya.

Kemudian Dananjaya  juga mengungkapkan, INNSiDE Yogyakarta berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan dan pengalaman tamu, dan acara seperti ini menjadi langkah penting dalam mencapai tujuan tersebut. Disamping itu,  INNSiDE Yogyakarta juga akan selalu menghargai hubungan yang dibangun dengan para travel agent dan media. Acara ini adalah bentuk apresiasi kami untuk kontribusi berharga mereka.

“ Saya sangat bersemangat untuk bekerja sama dengan tim yang luar biasa di Hotel INNSiDE Yogyakarta dan memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan bagi para tamu.” tegas Dananjaya. (*/Sulist Ds )

Komentar