Adira Finance Gelar Pameran Sobat Expo 2023. Beri Banyak Kemudahan Untuk Nasabah

Teras Malioboro News – Sebagai  upaya mendorong tingkat penjualan  kendaraan bermotor roda dua dan roda empat, Adira Finance menggelar   pameran otomotif   “ SOBAT Expo “ di Atrium Jogja Citymall pada 11-17 September 2023.

Dalam pameran ini pengunjung dapat melihat berbagai merek kendaraan bermotor  maupun kendaraan listrik dengan status baru maupun second.  Sambil melihat-lihat koleksi kendaraan yang dipamerkan, pengunjung akan disuguhi berbagai kegiatan  mulai dari lomba menggambar, fashion show , pentas music,  dance competition  serta kegiatan lainnya.

Sales Manager Regional DIY Jawa Tengah ,Yustina Ernawati  mengungkapkan,  kegiatan pameran otomotif  merupakan kegiatan rutin tahunan dari Adira Finance. Namun kali ini, Adira banyak memajang koleksi motor bekas berbagai merek  dengan harga kredit dan cicilan yang sangat terjangkau.

Baca Juga : PT Piaggio Indonesia Buka Dealer Ke-3 di Bali

“ Disini kami pamerkan banyak stok motor bekas dengan kualitas yang sangat prima. Bahkan untuk motor jenis Vespa, kami bekerja sama dengan komunitas penggemar Vespa, sehingga barang yang kami pamerkan  kondisinya dijamin sangat bagus. Sebab, bagi komunitas Vespa, merawat motor  ibarat merawat istri sendiri., “ ujar Erna kepada sejumlah awak media disela-sela pameran.

Ditambahkan Erna, saat ini kaum muda Jogja sedang gandrung dengan Vespa. Maka, bukan hanya Vespa baru tetapi Vespa second juga sangat laris.  Bahkan dari laporan sejumlah dealer yang bekerjasama dengan Adira Finance, hamper setiap hari selalu terdapat penjualan motor Vespa.

“ Banyak yang memilih beli second karena tak mau direpotkan dengan KTP.  Jadi mereka tinggal datang ke dealer lalu pulang sudah bawa kendaraan. “ tandas Erna.

Sales Manager Adira Finance Area Regional  DIY Jateng Yustina Ernawati ( tengah ) didamping Branch Manager Adira Area Jogja 1 Alief Setiawan dan Branch Manager Adira Area Jogja 2 Nurgiyanto

Baca Juga : BRI Salurkan Kredit Rp 790 Triliun untuk 22 Juta UMKM

Khusus untuk  pameran Sobat Expo ini, lanjut Erna, pengunjung bisa mendapatkan kendaraan second dengan uang muka   yang sangat ringan yaitu mulai dari Rp.2 juta dan cukup dengan tanda pengenal. Jadi,  bagi pelajar maupun mahasiswa juga dapat mengambil cicilan kendaraan, tidak harus kaum pekerja.  Bahkan untuk KTP luar kota maupun luar propinsi juga dilayani.

“ Bagi mahasiswa , nanti  perlu persetujuan orang tua/wali.  Jadi tidak harus orang tua datang ke dealer. “ tandas Erna.

Ditambahkan Erna, sejumlah kendaraan yang ditampilkan di  pameran Sobat Expo ini  merupakan kendaraan  ikonik yang dipilih Adira  Finance . Oleh karena itu, jika dilihat hamper semuanya terlihat eye catching dan bagus.

“ Kami jamin kualitasnya sangat bagus dan harganya juga oke. ” ujar Erna.

Baca Juga : Bank Mandiri Taspen Targetkan Pertumbuhan Asset dan Kredit Sebesar 15% di 2023

Sementara itu,  Branc Manager  Adira  Area Jogja 1 Alief Setiawan menambahkan,  dalam pameran  Sobat Expo 2023 ini, Adira menghadirkan berbagai merek kendaraan roda 2 dan roda  4. Meski demikian, diakui tingkat penjualan  kendaraan bermotor masih di dominasi merek Honda.

Namun, yang menarik, selain kendaraan ber BBM, dalam pameran ini juga dipamerkan   electric vehicle  (kendaraan listrik -red ). Bahkan pihaknya meng-klaim   adira Finance merupakan satu-satunya pihak leasing yang dipercaya untuk menangi kredit  pembiayaan kendaraan listrik maupun konvergensi  kendaraan listrik.

Kemudian Branch Manager Jogja 2 Nurgiyanto  menambahkan, untuk  pembiayaan mobil second Adira memberikan cash back sebesar Rp.2,5 juta, serta uang muka yang  sangat murah.  Selain itu, pada kesempatan ini pengunjung  yang berminat mengambil kendaraan juga akan dipermudah dengan adanya approval di tempat.

Selain itu, Adira juga sedang meluncurkan proram  Adira Point , dimana  setiap nasabah yang melakukan transaksi akan mendapatkan point yang dapat digunakan  untuk memotong angsuran maupun kegunaan lainnya yang besarnya  bervariasi , tergantung jenis kendaraan yang dipilih.

“ Kebijakan itu hanya berlaku dalam pameran ini, tidak diwaktu yang lain. Jadi, dalam  pameran ini tentu  merupakan kesempatan yang sangat menarik dan akan sangat berbeda jika mengambil kesempatan di luar waktu  pameran  “ tegas Nurgiyanto.  (*/SDs )

 

Komentar