Ratusan Anak  Siap  Taklukkan  Arena “ Loman Pushbike Competition 2024”

Teras Malioboro News – Dalam rangka menumbuhkan bibit atlet bersepeda sejak  usia dini, Loman Hotel Yogyakarta menggelar kegiatan “  Loman Pushbike Competition 2024 “  pada Senin (16/9/2024). Selain atlet lokal, kompetisi ini juga diikuti oleh atlet pushbike dari  beberapa kota besar di Indonesia seperti Kalimantan, Sumetara serta beberapa daerah lain.

Director of Sales Loman Hotel Khairil Diandra Putra menyebutkan,  event Pushbike  yang digelar kali ini merupakan event pertama  dan masih satu-satunya kompetisi yang diselenggarakan di Kawasan Hotel. Sebab, biasanya pushbike digelar di mall atau  stadion olah raga. Meski demikian, antusiasme peserta ternyata sangat tinggi, terbukti dari target yang ditetapkan sebanyak 150 peserta sampai hari ini sudah terdaftar sebanyak 170-an peserta.

“  Dengan adanya event ini  membuktikan bahwa Loman tidak hanya mampu menggelar event yang biasa saja, tetapi juga event lain yang sangat istimewa. “ ujar Putra  kepada sejumlah awak media, Jumat (13/9/2024).

Baca Juga : Jogja Republik Onthel 2023 Beri Penghargaan 3 Warga Setia Gunakan Sepeda

Selanjutnya Putra menambahkan,  kompetisi Pushbike ini  digelar di halaman hotel yang kemudian disetting menjadi arena kompetisi berstandar nasional. Sebab, yang akan bertanding adalah anak-anak atlet pushbike yang beberapa diantaranya sudah memenangkan dikompetisi tingkat nasional dan internasional.  Hal itu juga membuktikan bahwa  Loman Hotel bukan hanya mampu menfasilitasi sarana olah raga untuk orang dewasa tetapi juga wahana olah raga untuk anak-anak  balita.

Putra menjamin, kompetisi pushbike ini nanti akan berlangsung sangat seru karena selain para peserta nantinya  banyak juga orang tua yang akan menyaksikan sebagai supporter. Oleh karena itu, kompetisi ini selain mengajarkan anak untuk hidup sehat juga sekaligus mengajarkan anak-anak untuk bersikap sportif, tidak emosional , bersosialiasi , tidak suka menyerah dan melatih rasa percaya diri didepan umum.

“ Ini memang kegiatan yang lumayan bergengsi di  Yogyakarta,  sehingga diharapkan mampu mendorong anak-anak untuk hidup sehat. “ tandas Putra.

Dari kiri ke kanan : Khairil D Putra ( Dos Loman Hotel ), Rizal Novianto ( Ron Event ) dan Arnold ( Tiger Bike ), dalam Press Conference Loman Pushbike Competition 2024 yang berlangsung di Loman Hotel, Jumat (13/9/2024)

 

Sementara itu,  Rizal Novianto selaku Panitia Penyelenggara menambahkan,    dukungan Loman Park dalam kegiatan ini dinilainya sangat berarti karena di  Yogyakarta ini masih sangat minim lahan yang ideal untuk dipakai sebagai ajang kompetisi Pushbike.

“  Biasanya kita setting rute sepanjang 150 meter, tetapi karena halaman Loman cukup luas, kali ini rute yang kami pakai sepanjang 250 meter. “ ujar Rizal.

Mengenai jenis sepeda yang dipakai peserta, lanjut Rizal,   para peserta membawa sepeda masing-masing. Meski demikian, panitia melakukan seleksi  terhadap jenis sepeda yang  sesuai dengan ketentuan paniti yaitu ukuran roda 12 inch.  Jika melebihi ukuran tersebut maka peserta secara otomatis dinyatakan gugur.

Baca Juga : Cycling For Equality , Bersepeda Bersama Jelajahi Jogja

Namun, Rizal menegaskan, kompetisi ini sangat menarik  dibandingkan event pushbike lainnya karena semua peserta  akan mendapatkan penghargaan dari panitia. Untuk pemenang mendapatkan thropy, hadiah dan uang pembinaan sedangkan peserta yang  kalah juga tetap dapat membawa pulang Piala Partisipasi agar dapat dipakai sebagai  sovenir .

“ Mereka yang berasal dari Luar Jawa, tentu merasa bangga membawa pulang Piala, meski hanya piala partisipasi. Karena itu wujud dari jerih payahnya selama berkompetisi. “ ujar Rizal. (*/Sulist )

Komentar